VISI
Unggul, berkarakter mulia, ramah lingkungan, berpijak pada kearifan lokal, dan bermutu global.
MISI
Misi SMP Negeri 1 Bogor, yaitu :
- Mengembangkan berbagai kegiatan peningkatan kompetensi peserta didik dalam bidang akademik dan nonakademik.
- Melaksanakan kegiatan pembelajaran yang efektif yaitu pembelajaran yang aktif, produktif, kreatif, inovatif, menyenangkan dan bermakna.
- Meningkatkan gerakan literasi sekolah yang dapat mengarahkan warga sekolah untuk menjadi warga yang cinta baca, cinta menulis dan cinta mencipta.
- Mengembangkan perencanaan pembelajaran dan penilaian berbasis Higher Order Thinking Skill (HOTS).
- Melaksanakan berbagai kegiatan untuk meningkatkan profesionalisme guru.
- Melaksanakan penguatan pendidikan karakter berbasis kelas, berbasis budaya sekolah, dan berbasis masyarakat.
- Mengintegrasikan pendidikan anti korupsi dalam setiap mata pelajaran.
- Menciptakan ekosistem sekolah yang kondusif.
- Mengembangkan dan melaksanakan program sekolah yang sesuai dengan protokol kesehatan penanganan covid-19.
- Melakukan pembinaan peningkatan kompetensi warga sekolah untuk siap bersaing secara nasional dan internasional.
- Melaksanakan berbagai kegiatan keagamaan secara terprogram.
- Mengembangkan manajemen sekolah berbasis teknologi dan informasi.
- Melengkapi sarana dan prasarana yang representatif.
- Melaksanakan sekolah sebagai ARENA JUARA (Aman, Religius, Nasionalis, Amanah, Jujur, Unggul, Antusias, Ramah, Agamis).
- Meningkatkan kerja sama dalam kewirausahaan dengan berbagai instansi.
- Mengembangkan budaya sekolah yang berpijak pada kearifan lokal.